Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Lowongan Kerja Perum Jasa Tirta I (Update 23 Oktober 2022)

Lowongan Kerja Perum Jasa Tirta I (Update 23 Oktober 2022), lowongan kerja terbaru
Lowongancpnsbumn.com
- Semangat pagi Indonesia, berikut ini informasi lowongan kerja yang datang dari salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang penyelenggaraan air minum di Indonesia, yaitu:Perum Jasa Tirta I atau PJT I.Profilnya dapat anda lihat sebagai berikut ini.Perum Jasa Tirta I disingkat PJT I adalah Badan Usaha Milik Negara yang bertugas menyelenggarakan pemanfaatan umum atas air dan sumber-sumber air yang bermutu dan memadai bagi pemenuhan hajat hidup orang banyak, serta melaksanakan tugas-tugas tertentu yang diberikan Pemerintah dalam pengelolaan wilayah daerah aliran sungai (DAS). Perusahaan Umum Jasa Tirta (PJT) pada awalnya didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No 5 Tahun 1990 bertujuan untuk mengembangkan konsep pengelolaan sumber daya air yaitu pengelolaan oleh institusi yang netral dan professional yang menerapkan secara seimbang norma-norma pelayanan yang prima dan tepercaya dengan kaidah-kaidah pengelolaan perusahaan yang sehat dengan memperoleh dukungan dari para pemilik kepentingan.Sebagai sumber daya alam maka kegiatan pengelolaan sumber daya air menjadi penting agar yang membutuhkan air dapat mendapatkan akses yang sama baik dalam memenuhi kebutuhan pokoknya untuk air minum dan sanitasi. Perum Jasa Tirta I bertugas mengelola beberapa wilayah sungai (WS) yaitu WS Jeratun Seluna, WS Serayu Bogowonto dan WS Toba Asahan. Dengan demikian wilayah kerja PJT I menjadi lima WS yaitu WS Brantas, WS Bengawan Solo, WS Jeratun Seluna, WS Serayu Bogowonto dan WS Toba Asahan. Perum Jasa Tirta I atau PJT I membuka lowongan kerja dengan posisi sebagai berikut.

1. Staf Informatika (Kode Lamaran : PJT-IT)

Persyaratan Pelamar:
  • Usia Max. 30 Th per 31 Desember 2022
  • S1/D4 – Teknik Informatika
  • IPK min. 3,00 dengan skala 4,00
  • TOEFL min. 450
  • Menguasai Pemrograman Web dan Mobile (diutamakan memiliki sertifikat terkait)
  • Memiliki kemampuan dalam pengelolaan database (backup management, procedure & testing, data management)
  • Memiliki kemampuan seputar pengelolaan sistem informasi terkait dengan system analys, system administration, capacity planning
  • Memiliki kemampuan terkait pengembangan aplikasi TI Perusahaan (Operating System Administration, SDLC, IT Quality Assurance)
  • Menyampaikan portofolio dalam CV (berupa link yang dapat diakses)
2. Staf Akuntansi(Kode Lamaran : PJT-AKT)

Persyaratan Pelamar:
  • Usia Max. 30 Th per 31 Desember 2022
  • S1/D4 – Akuntansi
  • IPK min. 3,00 dengan skala 4,00
  • TOEFL min. 450
  • Memiliki sertifikat Brevet A & B
  • Diutamakan memiliki pengalaman dalam bidang Auditing
Persyaratan Umum:
  • Warga Negara Indonesia;
  • Beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa;
  • Setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Pemerintah Republik Indonesia;
  • Tidak pernah terbukti terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam kegiatan yang mengkhianati Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;
  • Tidak pernah terbukti dihukum karena melakukan perbuatan tindak pidana;
  • Tidak berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), anggota Tentara Republik Indonesia (TNI) atau Kepolisian Republik Indonesia (Polri);
  • Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan surat keterangan dari dokter/instansi kesehatan;
  • Orang perseorangan yang cakap melakukan perbuatan hukum.
Persyaratan Khusus:
  • Jika terpilih sebagai karyawan di PJT I bersedia:
  • Ditempatkan di seluruh wilayah kerja PJT I;
  • Mengikuti kegiatan Masa Pendidikan Kerja;
  • Menandatangani Pakta Integritas.
  • Memiliki kemauan yang kuat (antusias) dan dedikasi yang tinggi untuk memajukan dan mengembangkan PJT I;
  • Teliti dan cermat dalam bekerja, mampu bekerja dengan target serta memiliki kemampuan di bidang administrasi dan mengikuti perkembangan teknologi;
  • Memiliki kemauan untuk proaktif dalam bekerja serta berkomitmen untuk mencapai kinerja yang baik;
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan bekerja dalam tim;
  • Inovatif dan cepat tanggap dalam menyelesaikan permasalahan;
Berkas Lamaran:
  • Riwayat hidup ringkas yang ditandatangani;
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;
  • Kartu Keluarga (KK) yang masih berlaku;
  • Ijazah dan transkrip;
  • Surat Keterangan Lahir/Akta Kelahiran;
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku;
  • Surat Keterangan Bebas Narkoba dari Instansi Berwenang;
  • Surat Keterangan Kerja dari Perusahaan sebelumnya (jika ada);
  • Surat Referensi yang menunjukkan pengalaman kerja pada waktu minimal yang dipersyaratkan (jika ada);
  • Sertifikat Kemampuan Berbahasa Inggris (TOEFL);
  • Sertifikat/Piagam Penghargaan yang lain yang dimiliki;
  • Pas foto berwarna
Buat teman-teman yang berminat panduan soal lolos BUMN disini

Cara Pendaftaran:
Jika kalian berminat dan memiliki kualifikasi yang dibutuhkan lowongan kerja diatas silahkan daftar secara online melalui link berikut ini.
Daftar Online
Paling Lambat:28 Oktober 2022
INFO LOWONGAN LAINNYA, DAPAT DITEMUKAN DISINI
  • Lowongan Kerja yang tersedia ini tidak dipungut biaya sepeserpun.
  • Yang akan diproses ke tahap selanjutnya hanya untuk pelamar yang memenuhi kualifikasi.
Mohon Jadi Perhatian: